Peduli


Peduli, sepertinya kata ini sering kita dengar, baca, dan  lihat di berbagai media massa. Sering kali kita lihat kata ini disematkan pada kata bencana, yatim piatu, dll. Salah satu contoh yang sempat marak yaitu coin peduli a, b, c dan d.

Apakah kata ini hanya dapat disematkan pada hal – hal yang ‘besar’ ? Bagaimana dengan hal-hal kecil ? Pernahkah kita terapkan peduli pada hal-hal kecil misalnya saat kita  me‘like’ sebuah status di sosial media yang berupa ajakan berbuat baik. Tahukah ketika kita me‘like’ berarti anda mendukung status kebaikannya tersebut. Contoh  lainnya adalah peduli ketika anak kita bertanya atau bercerita.

Peduli sebetulnya bisa kita lakukan untuk hal-hal kecil tanpa memandang apakah kita orang kaya, orang berpengaruh, atau orang hebat. Sehingga kini saatnya bagi kita untuk peduli. Mulailah dengan hal-hal kecil, kemudian tularkan kepedulian pada orang sekitar melalui contoh dan teladan.

Judul Tulisan:  Peduli
Artikel ini ditulis oleh : Kang Fajar pada 16  Juli 2013 pukul 08:46.